You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Komisi B DPRD DKI Kuker ke Arena Balap Sepeda Velodrome
.
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Komisi B Kunker ke Velodrome Rawamangun

Komisi B Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta melakukan kunjungan kerja (kunker) ke Velodrome, Rawamangun, Jakarta Timur. Nantinya, velodrome ini akan digunakan sebagai arena balap sepeda dalam perhelatan Asian Games 2018.

Selain itu, agar kami bisa perjuangkan untuk kelancaran serta kesuksesan pengerjaan pembangunan

Ketua Komisi B DPRD DKI Jakarta, Yusriah Dzinnun mengatakan kunker dilakukan untuk mengetahui sejauh mana perkembangan pembangunan, kendala yang dihadapi serta masukan dari PT Jakpro yang diberi kewenangan dalam pengerjaan Velodrome.

"Selain itu, agar kami bisa perjuangkan untuk kelancaran serta kesuksesan pengerjaan pembangunan," ujarnya, Senin (21/8).

LRT Kelapa Gading-Velodrome Ditarget Rampung Agustus 2018

Ditambahkan Yusriah, hingga saat ini progres pembangunan secara keseluruhan sudah mencapai  60 persen. Artinya, dari sembilan hektare lahan, progres pembangunannya sudah mencapai lima hektare.

"Sampai saat ini semua berjalan lancar dan dipastikan pembangunannya akan selesai dua atau tiga bulan sesuai batas waktu yang ditentukan," ucap Yusriah.

Direktur Utama PT Jakpro, Satya Heragandhi menuturkan, berdasarkan kontrak kerja yang telah disepakati bersama, pembangunan Velodrome dilakukan oleh dua kontraktor selama 24 bulan pengerjaannya. Untuk total biayanya sebesar Rp 665 miliar.

"Untuk desain depan gedung, kami menampilkan nuansa lokal budaya Betawi. Minggu depan kami akan kerjakan plaza bagian luar," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4283 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1837 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1702 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1632 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik